5 Langkah Mengatur Anggaran SEO Secara Tepat

5 Langkah Mengatur Anggaran SEO Secara Tepat
Mengatur Anggaran SEO Secara Tepat

Dalam dunia optimasi mesin pencarian, ada sejumlah praktek terbaik yang berlaku untuk semua orang dan puluhan variabel yang bisa diatur oleh para pelaku bisnis secara individual.

Sebagai contoh, semua praktisi SEO harus menggunakan beberapa bentuk pemasaran konten sebagai dasar untuk strategi mereka. Tapi tidak semua orang perlu memiliki akun Pinterest dan tidak semua orang perlu terlibat untuk membangun link.

Umumnya, semakin banyak Anda berinvestasi dalam kampanye SEO, maka Anda akan mendapatkan hasil yang lebih baik. Seiring dengan meningkatnya jumlah konten berkualitas tinggi, link, share dan optimasi on-site yang baik, maka visibilitas organic-search dari website Anda akan meningkat lebih cepat dan lebih maju.

Mengatur anggaran untuk kampanye SEO merupakan salah satu keputusan paling sulit untuk dilakukan. Setelah Anda memiliki konsep dalam pikiran, Anda bisa mengalokasikan anggaran ke blok-blok yang paling banyak Anda butuhkan, namun berhubung anggaran Anda mungkin akan menjadi penentu strategi apa yang Anda ambil dan hasilnya nanti bagaimana, membuat keputusan yang harus Anda ambil tidaklah enteng.

Langkah Mengatur Anggaran SEO Secara Tepat

Untungnya, ada proses mudah yang bisa Anda gunakan untuk mengatur anggaran SEO secara efektif. Berikut 5 langkah mengatur anggaran SEO dengan tepat.

Langkah pertama, ketahui batasan Anda

Ini adalah langkah pertama karena merupakan satu-satunya hal yang berhubungan secara obyektif dan batasan yang susah. Jika Anda seorang pengusaha, cobalah untuk membangun sebuah startup atau memiliki usaha kecil dengan aliran dana yang terbatas. Bisa saja Anda hanya memiliki sejumlah uang tertentu yang dialokasikan untuk program pemasaran baru. Mungkin Anda juga bisa membebaskan lebih banyak uang dengan memangkas dana dari sejumlah strategi pemasaran lain yang tidak berjalan. Tapi jika Anda berada di ambang arus kas negatif, Anda harus berhenti meski sulit, untuk mengetahui seberapa banyak uang yang bisa diinvestasikan. Anda perlu mengetahui batasan ini.

Di sisi lain, jika Anda menginginkan semaunya berjalan dengan baik dan memiliki uang ekstra untuk dikeluarkan, keputusan seberapa banyak mengalokasikan untuk SEO bisa menjadi lebih sulit. Jika Anda merasa tidak nyaman dengan hal tersebut atau skeptis strategi, Anda bisa memulai dengan hal yang kecil dulu.


Langkah kedua, tentukan tujuan

Pikirkan tentang apa yang benar-benar ingin Anda capai. Tentunya Anda pernah mendengar bahwa SEO dapat menjadi ‘modal utama’ untuk sebuah bisnis. Tentukanlah tujuan Anda sehingga bisa membantu Anda untuk menentuka seberapa banyak dan dimana Anda perlu berinvestasi. Misalnya, jika Anda hanya tertarik pada trafik lokal, Anda dapat menitikberatkan strategi Anda terhadap SEO lokal, yang tingkat kompetitifnya rendah dan umumnya lebih terjangkau. Jika Anda tertarik untuk menghasilkan pendapatan, Anda harus membidik hanya kata kunci yang paling relevan untuk perusahaan Anda meskipun hal ini membutuhkan waktu.


Langkah ketiga, pertimbangkan pilihan sumber daya

Setelah Anda memiliki gambaran tentang seberapa banyak dan di mana Anda perlu berinvestasi, pertimbangkan pilihan sumber daya Anda. Secara umum, terdapat tiga opsi: Mempekerjakan seseorang, cari freelancer atau bekerjasama dengan agensi.


Langkah keempat, menganalisis visibilitas organik terbaru

Tengoklah visibilitas pencarian organik Anda saat ini. Apakah Anda memiliki website? Apakah websitenya dioptimasikan untuk mobile? Apakah semua halaman Anda memiliki judul dan deskripsi yang sudah dioptimasikan? Apakah Anda memiliki strategi konten yang sedang berjalan? Apakah Anda memiliki proses yang kuat untuk memaksimalkan visibilitas konten Anda? Semakin sedikit elemen dasar yang Anda miliki, semakin banyak Anda harus menanggungnya.

Jika Anda dapat meng-handle hal-hal tersebut sendirian, lakukanlah sebelum Anda menyewa orang atau memulai kontrak. Jika saat ini Anda sudah memiliki karyawan, cari tahu apakah mereka memiliki waktu dan tertarik untuk mempelajari hal baru. Anda bisa merekrut mereka dan dengan cara ini juga dapat membantu meringankan beban anggaran Anda.


Langkah kelima, menetapkan pilihan

Pada titik ini, Anda harus tahu di mana Anda berdiri, berapa banyak uang yang harus Anda keluarkan dan bagian mana yang ideal untuk mengalokasikan dana. Pilihan terbaiknya adalah memilih bagian tengah dari yang Anda targetkan.

Anda harus mengetahui bahwa beberapa bulan pertama Anda akan menjadi waktu tersulit. Untuk berjaga-jaga, Anda bisa menyiapkan sejumlah opsi alternatif. Misalnya, Anda bisa menandatangani kontrak dengan agensi, tetapi juga harus terbuka kepada freelancer yang Anda sewa, dalam hal ini jika target yang Anda tentukan tidak berjalan dengan baik.

Sekian artikel tentang 5 Langkah Mengatur Anggaran SEO Secara Tepat, semoga bermanfaat.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url


Baca Juga